Portalika.com [WONOGIRI] – Dalam rangka meningkatkan kemampuan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam mengelola usahanya, Pemerintah Desa Girimulyo, Kecamatan Jatipurno, Kabupaten Wonogiri bekerja sama dengan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Solo mengadakan kegiatan sosialisasi yang bertempat di Balaidesa Girimulyo, Kecamatan Girimulyo pada 15 Agustus 2024
Kegiatan ini dibuka Kepala Desa Girimulyo, Sukar, yang menyampaikan pentingnya pelatihan semacam ini dalam mendukung kemajuan UMKM di desanya. Salah satu materi dalam kegiatan sosialisasi ini adalah perhitungan Harga Pokok Produksi (HPP) untuk UMKM, yang dipaparkan salah satu mahasiswa KKN Unisri, Detra Alivia Sukmaningrum.
Detra menjelaskan perhitungan HPP adalah dasar yang sangat penting bagi pelaku UMKM dalam menentukan harga jual produk mereka. Dengan perhitungan HPP yang tepat, pelaku usaha dapat menentukan harga jual yang tidak hanya menutupi beaya produksi, tetapi juga memberikan margin keuntungan yang layak.
Baca juga: Pendaftaran NIB Untuk Pelaku UMKM Di Desa Girimulyo
“Seringkali, pelaku UMKM menentukan harga produk mereka hanya berdasarkan perkiraan atau mengikuti harga pasar tanpa benar-benar menghitung beaya produksi yang mereka keluarkan. Padahal, jika mereka memahami cara menghitung HPP, mereka dapat menentukan harga jual yang tepat sehingga bisa mendapatkan keuntungan yang optimal,” ujar Detra.
Lebih lanjut Detra menjelaskan langkah-langkah rinci dalam menghitung HPP, termasuk menghitung beaya bahan baku, biaya tenaga kerja dan beaya overhead yang diperlukan dalam proses produksi. Detra juga menekankan bahwa dengan mengetahui HPP, pelaku usaha bisa lebih mudah mengetahui berapa keuntungan yang sebenarnya mereka peroleh dari setiap produk yang dijual.
Kegiatan sosialisasi ini mendapatkan respons yang sangat positif dari para pelaku UMKM yang hadir. Mereka mengaku materi yang disampaikan sangat membantu dan relevan dengan kebutuhan mereka dalam menjalankan usaha sehari-hari.
Sebagian besar peserta, yang merupakan pelaku usaha kuliner di Desa Girimulyo, mengungkapkan selama ini mereka hanya memperkirakan harga jual tanpa perhitungan yang mendalam. Setelah mengikuti sosialisasi ini, mereka merasa lebih percaya diri dalam menentukan harga produknya. Acara ini diharapkan bisa menjadi langkah awal yang baik untuk meningkatkan daya saing UMKM di Desa Girimulyo.
Dengan pemaparan yang diberikan oleh mahasiswa KKN Unisri, diharapkan pelaku UMKM di Desa Girimulyo tidak hanya asal membuat harga tanpa memperhitungkannya secara rinci, tetapi juga mampu mengetahui dengan lebih mudah berapa laba yang diperoleh dari usaha yang mereka jalankan. (*)
Penulis: Detra Alivia Sukmaningrum, Prodi Akuntansi, Fakultas Ekonomi, KKN Unisri Kelompok 20 Tahun 2024, Desa Girimulyo, Kecamatan Jatipurno, Wonogiri
Editor: Heris
Komentar