Danwingdik 100/Terbang Hadiri Penyerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya

banner 468x60

Portalika.com [YOGYAKARTA] – Danwingdik 100/ Terbang Lanud Adisutjipto Kolonel Pnb Sri Raharjo mewakili Danlanud Adisutjipto Marsma TNI Dedy Susanto, S.E., menghadiri Penyerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Setya Presiden RI dan Penyerahan Surat Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI tentang Keputusan remisi umum tahun 2023 di Bangsal Kepatihan Yogyakarta, Senin, 14 Agustus 2023.

Kegiatan penyerahan tanda kehormatan Satyalancana Karya Setya Presiden RI dan Penyerahan Surat Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI dilaksanakan dalam rangka peringatan ulang tahun ke-78 Kemerdekaan RI tahun 2023 di Yogyakarta.

banner 336x280

Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur DIY, Wagub DIY, Sekda DIY, Forkopimda DIY, Kakanwil Kementrian Hukum dan HAM DIY, Parampara Praja, Asisten Sekda DIY, Kepala OPD DIY dan para penerima Satya Lancana. (Yulianto)

Komentar