Portalika.com [WONOGIRI] – Ketua Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam, Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo, Kayyis Fithri Ajhuri bersama rombongan berkunjung ke Kantor Redaksi Portalika News Network (PNN) di Bulusari, Desa Bulusulur, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Senin, 20 November 2023.
Kayyis Fithri Ajhuri datang ke Kantor Portalika bersama dosen pembimbing, Afif Syaiful Mahmudin, MPdI dan Dony Rono, staf jurusan. Kayyis, mengatakan setiap tahun jurusan komunikasi dan penyiaran Islam Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah, IAIN Ponorogo mengadakan magang mahasiswa selama tiga bulan. Tahun 2023 ini, magang mahasiswa dimulai sejak 1 Oktober hingga 30 November 2023.
Dalam kesempatan itu diserahkan MoU antara IAIN Ponorogo dengan PT D’Mesta yang diserahkan oleh Ketua Jurusan, Kayyis dan diterima Dirut PT D’Mesta, Dwi Prasetyo.
Baca juga: Majelis Sholawat, Puncak Dies Maulidiyah UKM UKI Ulin Nuha Ke-20
Menurutnya, ada dua tujuan kedatangan mereka, yakni silaturahmi dan menengok mahasiswa magangnya. Ketua Jurusan itu, menyatakan kehadiran dirinya dan rombongan untuk bersilaturahmi.
“Kami datang, kami hadir untuk menjalin silaturahmi. Apalagi ada mahasiswa IAIN magang di Portalika ini, sehingga bisa bekerja sama di tahun-tahun yang akan datang,” ujarnya.
Dia katakan, sejak pandemi covid berlalu pihak universitas membebaskan mahasiswa magang di media penerbitan manapun. “Tahun lalu, ada 20 mahasiswa magang di satu media namun seiring perkembangan dan kondisi hanya membatasi 5 mahasiswa,” jelasnya.
Dari pengalaman itu, akhirnya pihak institut membebaskan mahasiswa memilih tempat magang. “Kerja sama dari IAIN Ponorogo tidak hanya magang mahasiswa tetapi juga mendatangkan dosen tamu dari praktisi langsung dengan gelar S-2.”
Rombongan dari IAIN Ponorogo diterima langsung Direktur Utama PT Duta Semesta Mediatama, Dwi Prasetyo, Pimpinan Redaksi PNN, Trianto HS, Pimpinan Perusahaan Tri Wahyudi, manajer iklan dan pemasaran, Agus Karim didampingi Wito dan Sufi serta manajer IT, Maryanto.
Dirut PT D’Mesta, Dwi Prasetyo, mengapresiasi dan berterima kasih atas kepercayaan IAIN Ponorogo menempatkan mahasiswa magang di Portalika News Network. “Terima kasih atas kepercayaan IAIN Ponorogo dan semoga terus berlanjut,” katanya. (A Karim)
Komentar