Portalika.com [SOLO] – Ketua Diwa Foundation yang juga Ketua Ormas G-Nesia, Diah Warih Anjari menggelar buka puasa bersama puluhan anak yatim dan takmir masjid dari Ponpes Al Ikhsan, Mojosongo, Solo, pimpinan Kiai Ali Pono atau Mbah Lepo dan tokoh masyarakat setempat, Minggu, 7 April 2024.
Ketua Dewan Pembina Difo, Diah Warih Anjari, saat di konfirmasi awak media mengatakan kegiatan buka puasa bersama merupakan bentuk berbagi dengan anak-anak yatim dan masyarakat sekitar untuk berbagi keberkahan di penghujung ramadan.
“Dan kali ini melibatkan 50 anak yatim dari Ponpes Al Ikhsan pimpinan Mbah Lepo dan beberapa anak yatim lainnya sekitar 100 orang,” katanya.
Baca juga: Solo Safari Tambah Koleksi Satwa Dan Tawarkan Zona Bermain Anak
Di samping itu program digitalisasi di kalangan pondok pesantren menjadi prioritas utama dalam menumbuhkan jiwa wirausaha di kalangan santri. Selain itu juga berkomitmen untuk memberikan bantuan fasilitas pendidikan digitalisasi di Ponpes Al Ikhsan nantinya.
“Sehingga kedepannya akan mengembangkan sekretariat, disampingnya untuk ruang belajar dan pendampingan UMKM. Digital prenur dan edukasi bagi warga sekitar,” katanya.
Di sisi lain, untuk membangun kemandirian masyarakat, Diwa foundation terus berkontribusi dalam pengembangan UMKM dan digitalisasi untuk menumbuhkan ekosistem digital di kalangan pelaku usaha dan UMKM. (Naharudin)
Komentar