Portalika.com [SURAKARTA] – Universitas Slamet Riyadi Surakarta (Unisri) menerapkan program magang sebagai mata kuliah wajib bagi mahasiswa Fakultas Ekonomi. Tujuan utama dari program ini adalah memberikan pengalaman kerja nyata kepada mahasiswa, serta menerapkan ilmu yang telah diperoleh selama proses perkuliahan. Salah satu mahasiswa yang mengikuti program ini adalah Nandita Septiana dari Program Studi Manajemen, kelompok 33, yang dibimbing oleh Dr. Marjam Desma Rahardhini, SE., M.Si, selaku Dekan Fakultas Ekonomi.
Sejak 4 November hingga 23 Desember 2024, Nandita melaksanakan magang di UPTD Kawasan Sains dan Teknologi Solo Technopark, yang dikenal sebagai pusat pengembangan teknologi terkemuka di Surakarta. Selama magang, ia ditempatkan di OGSCI (Oil and Gas Skill Center of Indonesia) pada divisi Diklat, di mana tugas utamanya adalah menginput data peserta pelatihan yang diselenggarakan oleh UPTD KST Solo Technopark. Selain itu, Nandita juga terlibat dalam berbagai kegiatan seperti persiapan dan pendampingan pelatihan.
Pengalaman magang ini memberikan mahasiswa Unisri kesempatan untuk mengembangkan keterampilan praktis yang sangat penting untuk karier mereka di masa depan. Program ini juga menawarkan peluang untuk membangun jaringan profesional, yang dapat memberikan keuntungan ketika mereka memasuki dunia kerja setelah lulus. Mahasiswa diharapkan dapat memahami pentingnya etika kerja, tanggung jawab, serta komunikasi yang baik di lingkungan profesional.
Program magang di UPTD Kawasan Sains dan Teknologi Solo Technopark menjadi platform yang berharga bagi mahasiswa Unisri untuk memperluas pengetahuan mereka tentang industri manufaktur, serta mempersiapkan diri menghadapi tantangan di pasar kerja. Kolaborasi antara Unisri dan UPTD Kawasan Sains dan Teknologi Solo Technopark membuktikan bahwa pendidikan dan industri saling mendukung dalam membentuk generasi muda yang siap bersaing. (Nandita Septiana)
Editor : Tri Wahyudi
Komentar