UNS Dan Bawaslu Tanda Tangani MoU. Pesta Demokrasi Yang Baik Diikuti Dengan Pola-Pola Yang Baik

banner 468x60

Portalika.com [SOLO] – Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menandatangani Momerandum of Understanding (MoU) dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jawa Tengah, Sabtu (23/9/2023). Penandatanganan MoU antara UNS dan Bawaslu Jawa Tengah berlangsung secara luring di Ballroom Tower UNS.

Penandatanganan MoU dilakukan antara Prof Dr Jamal Wiwoho, SH, MHum selaku Rektor UNS dan Muhammad Amin, SAp, MH selaku Ketua Umum Bawaslu Jawa Tengah. Acara penandatanganan MoU turut disaksikan Ketua ICDNR yaitu Dr Sunny Ummul Firdaus, SH, MH, moderator ICDNR yaitu Kukuh Tejomurti, SH, LLM, para pembicara dan Sekjen Bawaslu.

banner 300x250

Rektor UNS, Prof Dr Jamal Wiwoho mengatakan, acara penandatanganan MoU tergabung dalam acara The International Conference For Democracy And National Resilience 2023 (ICDNR) ke-3 yang  diselenggarakan oleh Pusat Studi Demokrasi dan Ketahanan Nasional (Pusdemtanas) Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) UNS merupakan bentuk kerja sama untuk menyukseskan Pemilu 2024. 

Baca juga: Tantangan Bawaslu Dalam Pengawasan Pemilu Di Era Digital

“Pesta demokrasi yang baik diikuti dengan pola-pola yang baik. Pusdemtanas LPPM UNS perlu mempersiapkan kemungkinan untuk berpartisipasi dalam penyelenggaraan Pemilu di tahun 2024,” terang Prof Jamal.

Lebih lanjut Rektor menyampaikan kerja sama UNS dengan Bawaslu baik di tingkat daerah hingga nasional untuk menyepakati bersama yaitu menyukseskan Pemilu 2024. (Triantotus)

Komentar