Warga Madyorejo Sukoharjo Menggelar Apel Bersama Hari Ibu

banner 468x60

Portalika.com [SUKOHARJO] – Warga Madyorejo yang di dimotori ibu-ibu membuat even menggelar apel bersama dalam rangka peringatan hari Ibu di tingkat RT,  Minggu, 22 Desember 2024.

Jalan Semeru dan komplek sekitar masjid Al-Falah sebagai lokasi apel dihadiri tamu undangan, Kepala Kelurahan Jetis, Suyamto, SE, MM, beserta Ketua Penggerak PKK, Sri Handayani, SPd, Kasi Kesejahteraan Sosial, Suyono, SE dan Kaling 3 Kurniawan Rosidi, SPd.

banner 300x250

Kemudian Ketua RW 07 Suryantara, SE, MM dan pengurus, Ketua RT 01 Joko Sarjana, SH beserta pengurus, Ketua RT 02 Drs Suwardi, SPd, RT 03 Drs Sugiyana beserta warga masyarakat Madyorejo RT 01 RW 07 baik dari anak anak, remaja sampai orang tua sekitar 160 orang.

Baca juga: Ala Pilpres Pemilihan Ketua RT 01 Di Madyorejo Jetis Sukoharjo, Joko Sarjana Terpilih Lagi

Annisa berkolaborasi dengan Risky terdengar suaranya memecah keramaian untuk membacakan susunan acara. Lagu Indonesia Raya dan lagu Hymne Hari Ibu dinyanyikan bersama dipandu Tika, dilanjutkan pembacaan sejarah hari ibu oleh SB Pramukawatiningsih, SPd yang intinya peringatan Hari Ibu di Indonesia berawal dari pertemuan pertama organisasi perempuan yang dikenal dengan nama Kongres Perempuan Indonesia I.

Kongres ini diselenggarakan selama empat hari yaitu 22-25 Desember 1928 di Gedung Dalem Joyodipuran, Yogyakarta. Salah satu keputusannya, terbentuknya Perserikatan Perempuan Indonesia (PPI) sebagai organisasi yang solid untuk memperjuangkan hak-hak perempuan.

Portalika.com/Begug SW

Lagu Bunda dilantunkan paduan suara, dimana lagu yang isinya sangat menyentuh hati bagi semua yang hadir, hormati dan sayangi ibu makna lagu tersebut.
 
Mantan Ketua RT Joko Sarjana, SH mengucapkan selamat datang kepada tamu undangan beserta warga dan ibu-ibu dan sponsor yang telah memunculkan ide kegiatan ini juga yang telah membantu untuk menyukseskan acara pagi hari ini.

Apel bersama dikemas dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-96 tahun 2024 dilanjutkan jalan sehat dan sarapan bersama, selamat memperingati Hari Ibu.

Kepala Kelurahan Jetis Sukoharjo, Suyamto, SE, MM, menyampaikan terima kasih kepada warga Madyorejo RT 01 RW 07, Jetis Sukoharjo. “Tadi dilantunkan lagu Bunda saya terharu dan menyentuh hati, lagu yang betul-betul menyayat hati bila diresapi syairnya, bersyukurlah yang masih punya ibu juga yang sudah tidak punya ibu, hormati dan sayangi ibumu. Semoga kedepan di Sukoharjo yang telah terpilih Bupati seorang ibu maka cocok dengan lirik lagu yang telah berkumandang,” tambahnya. (Begug SW)

Komentar